Draenase Ruas Jalan Padebu Bulan Kelurahan Gogagoman dan Mongkonai Segera Dikerjakan

0

KOTAMOBAGU- Drainase ruas jalan Pande Bulan yang melintas di Kelurahan Gogagoman dan Mongkonai akan segera dikerjakan.

Hal ini menyusul ditandatanganinya  kontrak paket pekerjaan antara pihak penyedia dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dengan CV Khalif Jaya Konstruksi selaku pihak pelaksana pekerjaan.

Penandatanganan kontrak kerja tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Dinas PUPR Kotamobagu, Jumat 13 September 2024.

Proses penandatanganan kontrak kerja turut dihadiri pihak Kejari Kotamobagu dan Inspektorat Daerah Kota Kotamobagu

Kepala Dinas PUPR Kotamobagu Claudy Mokodongan melalui Kabid Cipta Karya Yeyen Yambo, mengatakan, penandatanganan kontrak kerja tersebut sekaligus menandai dimulainya proses pekerjaan drainase dengan volume sekitar 2 kilometer.

“Hari ini kami bersama perusahaan pemenang tender pekerjaan drainase jalan Pande Bulan melaksanakan penandatanganan kontrak kerja sebagai awal dimulainya pekerjaan,” ujar Yeyen.

Yeyen menyebutkan, adapun nilai kontrak untuk paket pekerjaan tersebut senilai Rp 2.285.000.000 yang dianggarkan lewat Dana Alokasi Umum (DAU) tahun 2024.

“Anggarannya 2 miliar lebih, dengan volume pekerjaan drainase sepanjang 1.910 meter dan estimasi pekerjaan selama 110 hari kalender,” ungkapnya.

Yeyen pun berharap pekerjaan akan berjalan sesuai waktu pekerjaan yang tertuang dalam kontrak kerja.

“Selain ketepatan waktu, tentunya kualitas pekerjaan juga harus sesuai dengan apa yang menjadi kesepakatan dalam kontrak. Sebab di akhir tahun pasti akan dilakukan pemeriksaan oleh BPK,” harapnya.

Yeyen menambahkan bahwa dalam proses pekerjaan tersebut pihaknya mendapat pendampingan Kejaksaan dan Inspektorat Daerah.

“Untuk pekerjaan ini kami juga meminta pendampingan dari pihak Kejaksaan dan Inspektorat Daerah Kota kotamobagu karena pekerjaan ini masuk dalam 10 paket pekerjaan prioritas tahun anggaran 2024,” pungkasnya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.