Pemkot Kotamobagu Imbau Warga Waspada Perubahan Cuaca

0

KOTAMOBAGU- Pemkot Kotamobagu melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Kotamobagu, menghimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan ditengah tingginya intensitas curah hujan.

“Diimbau kepada masyarakat Kota Kotamobagu agar selalu siaga dan waspada menyikapi cuaca ekstrem yang saat ini terjadi, terutama bagi yang bermukim di daerah rawan longsor, banjir dan pohon tumbang,” imbau Kepala BPBD Kotamobagu Asrianty ST MM.

Dikatakannya, sesuai prakiraan cuaca yang dirilis BMKG, cuaca ekstrem dengan intensitas hujan sedang hingga lebat berpotensi terjadi hingga sepekan ke depan.

“Sesuai prakiraan cuaca yang dirilis BMKG hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang berpotensi terjadi di hampir seluruh wilayah Sulawesi Utara, termasuk Kota Kotamobagu dan kondisi ini diprediksi berlangsung hingga Minggu 7 Juli 2024,” ungkapnya.

“Untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, Pemkot Kotamobagu membuka layanan bencana dan kebencanaan melalui  kontak darurat di nomor 081340146795 atau 0434-2511,” sambungnya lagi.

Leave A Reply

Your email address will not be published.