Kadis Kominfo Kotamobagu Ikuti Rakor Penyelenggaraan SPBE

0

KOTAMOBAGU- Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Kotamobagu, M. Fahri Damopolii S.Kom ME,  menghadiri rapat koordinasi (Rakor) penyelenggaraan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Kegiatan yang digelar di Hotel Rogers, Manado, Kamis (20/6) tersebut dibuka Gubernur Sulut, Olly Dondokambey, melalui Asisten II Bidang Administrasi Umum Setda Provinsi Sulut, Dr. Fransiscus E. Manumpil.

Menurut Kepala Dinas Kominfo Kotamobagu, M. Fahri Damopolii S.Kom ME, Rakor yang diikutinya dalam rangka koordinasi dan kesiapan pemerintah daerah kabupaten/kota se-Sulut dalam tahap pemantauan dan evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik oleh KemenPan RB.

“Dalam Rakor juga disampaikan materi oleh KemenPan RB terkait tata kelola SPBE dan Arsitektur SPBE yang juga merupakan salah satu indikator dalam penilaian SPBE,” kata Fahri kepada wartawan saat dihubungi, Jumat (21/6/2024).

Sehubungan dengan penyelenggaraan SPBE tersebut lanjutnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu sendiri sudah mempersiapkan berbagai dokumen pendukung untuk memenuhi 47 indikator yang harus dipenuhi pemerintah daerah.

“Mudah-mudahan di tahun 2024 ini, nilai indeks SPBE Pemerintah Kota Kotamobagu bisa naik hingga predikat sangat baik,” pungkasnya.

Rakor yang diselenggarakan oleh Pemprov Sulut tersebut dihadiri Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Daerah Provinsi Sulut, Evan Steven Liow serta Dinas Kominfo dan Bagian Organisasi kabupaten/kota se Provinsi Sulut.

Leave A Reply

Your email address will not be published.