Antisipasi Kasus Stunting, Gencar Lakukan Pendataan

0

BENGKULU SELATAN – Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKB-P3A) Bengkulu Selatan (BS) sejak beberapa waktu lalu terus gencar dan aktif melakukan pendataan warga.

Hal itu bertujuan untuk memastikan kondisi warga juga sekaligus untuk mengantisipasi meningkatkannya kasus stunting di Kabupaten BS.

Kadis DPPKB-P3A BS Ferry Kusnadi, SE mengatakan, pendataan menyasar warga di delapan kecamatan yakni Kecamatan Pino Raya, Pasar Manna, Kota Manna, Ulu Manna, Seginim, Air Nipis, Kedurang dan Kecamatan Kedurang Ilir.

Dengan pendataan ini, nantinya akan diketahui bagaimana kondisi warga mulai dari jumlah warga berdasarkan tingkat pendidikan, wanita usia subur, kesehatan warga dan anak bawah lima tahun (balita).

“Pendataan ini tidak lain untuk mengantarkan meningkatkannya kasus stunting di Kabupaten BS. Pendataan juga untuk mengetahui tiga indikator yang sudah ditetapkan,” katanya, Kamis (07/03/2024).

Dijelaskan Fery, tiga indikator yang dimaksud tersebut yakni indikator kependudukan, indikator keluarga berencana dan indikator pembangunan keluarga.

Pada indikator kependudukan, hal yang ingin diketahui diantaranya jumlah kepala keluarga laki-laki menurut kelompok umur, jumlah kepala keluarga perempuan menurut kelompok umur, jumlah individu dalam keluarga menurut kelompok umur, jumlah wanita usia subur dan sebagainya.

Kemudian, lanjut Fery, pada indikator keluarga berencana hal yang ingin didata diantaranya jumlah wanita kawin menurut kelompok umur, jumlah perempuan usia subur menurut kelompok umur, jumlah wanita usia subur tidak hamil menurut kelompok umur, jumlah perempuan usia subur yang belum ber-KB dan sebagainya.

Terakhir, pada indikator pembangunan keluarga yang perlu didata diantaranya jumlah keluarga menurut dimensi ketentraman, jumlah keluarga menurut dimensi kemandirian, jumlah keluarga menurut dimensi kebahagiaan, jumlah keluarga menurut variabel rumah layak huni dan sebagainya.

“Setelah mendataan ini, nanti akan diketahui kondisi sebenarnya di lapangan, jika ada stunting bisa segera diatasi,” pungkas Fery. (thor)

Leave A Reply

Your email address will not be published.