Sekda Kotamobagu Buka Sosialisasi Penyesuaian Sistem Kerja

0

KOTAMOBAGU- Mewaliki Penjabat Wali Kota Dr. Drs. Hi. Asripan Nani, M.Si., Sekda Kotamobagu Sofyan Mokoginta SH, membuka sosialisasi penyesuaian sistem kerja sesuai permenPANRB nomor 7 tahun 2022, yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melalui Bagian Organisasi, di Aula Kantor Wali Kota, Selasa (17/10/2023).

Kepala Bagian Organisasi Pemkot Kotamobagu Ahmad Affandi Abasi ST, mengatakan, tujuan kegiatan ini untuk menyamakan persepsi tentang sistem kerja, yang diatur dalam permenPANRB Nomor 7 tahun 2022 pasca penyederhanaan birokrasi.

“Karena seperti apa yang disampaikan pak Sekda tadi tujuan pelaksanaan kegiatan di masing-masing Perangkat Daerah, adalah untuk kesejahteraan rakyat, dan untuk itu perlu adanya perbaikan sistem kerja di mana sistem kerja digunakan sebagai instrument bagi pegawai aparatur sipil negara, dalam melaksanakan tugas, dan fungsi unit organisasi pada instansi pemerintah,” ujarnya.

Dia juga mengatakan, penyesuian sistem kerja permenPANRB no 7 tahun 2022 salah satunya tentang kedudukan pejabat fungsional, dan pelaksana yang berada di bawah, dan bertanggung jawab secara langsung kepada Pejabat Pimpinan Tinggi Madya, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator atau Pejabat Pengawas.

“Dan terkait penugasan pejabat fungsional dan pelaksana dapat bekerja secara individu dan dalam tim kerja dengan mengedepankan profesionalisme, kolaborasi berdasarkan keahlian. Adapun, untuk acuan bagi instansi Pemerintah untuk menggambarkan hubungan kerja yang efektif dan efisien antar unit organisasi mengacu pada penyusunan proses bisnis,” tutupnya.

Turut hadir, Kabag Organisasi Ahmad Affandi Abasi ST, dan seluruh kasubag kepegawaian yang ada di lingkup pemkot kotamobagu. (al)

Leave A Reply

Your email address will not be published.