Safari Ramadhan, Bupati dan Wabup Boltim Ajak Masyarakat Tingkatkan Keimanan di Bulan Suci

0

Boltim – Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto bersama Wakil Bupati Oskar Manoppo secara terpisah mengawali safari Ramadhan, Jumat (16/04/2021).

Dengan membawa Tim 1, Bupati melaksanakan safari Ramadhan di Desa Modayag. Sedangkan Tim II yang diketuai Wakil Bupati Oskar Manoppo safari di Desa Desa Moyongkota Baru Kecamatan Modayag Barat.

Bupati dalam kesempatan itu, mengajak masyarakat untuk meningkatkan ibadah di bulan suci Ramadan ini.

“Puasa adalah wajib bagi umat muslim, sehingga tidak boleh ada alasan untuk tidak berpuasa di bulan Ramadan ini. Ramadan adalah bulan yang penuh berkah. Banyak keutamaan yang kita dapatkan di bulan ramadhan ini,” kata Bupati.

Bupati pun tak lupa mengucapkan selamat melaksakan ibadah Puasa Ramadan bagi seluruh masyarakat di Boltim.

“Selamat menjalankan ibadah puasa. Semoga kita semua diberi kekuatan, kesehatan dan kesempatan melaksanakan ibadah di bulan Ramadan ini,” ucap Bupati.

Senada, Wakil Bupati pada kesempatan yang sama juga mengajak seluruh umat Islam di Desa Moyongkota Baru untuk terus meningkatkan ukhuwah Islamiah.

“Perbanyak amal ibadah di bulan penuh berkah ini dengan tetap menerapkan protocol kesehatan karena masi pada masa pendemi covid 19 Insyallah Covid 19 ini akan segera berakhir kata Wabup,” ujar Wabup

Leave A Reply

Your email address will not be published.