Gelar Pertemuan dengan Pedagang Pasar, Nayodo Bahas Kebijakan Pemerintah Cegah Penyebaran Covid-19 di Kotamobagu

0

KOTAMOBAGU-Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Ir Sande Dodo MT bersama sejumlah jajaran Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) melakukan pertemuan dengan puluhan pedagang serta pemilik toko yang ada di seputaran Kelurahan Gogagoman, Kecamatan Kotamobagu Barat, di kantor Aula wali Kota, kamis (09/04/2020).

Menurut Nayodo, pertemuan tersebut bertujuan untuk mensosialisasikan kebijakan pemerintah, terkait dengan pencegahan penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) di Kotamobagu, dengan membatasi jam operasional perdagangan, serta arus lalu lintas yang akan menuju ke pasar tradisional yang ada di kotamobagu

“Pemerintah tidak semata-mata mengambil kebijakan sepihak saja. Namun,kebijakan ini sebagai langkah upaya pencegahan dan melindungi seluruh lapisan masyarakat kotamobagu dan wabah ini tidak sampai ke daerah kita,” ungkap Nayodo

Dikatakannya, penangan wabah Covid-1 ini harus dilakukan secara serius dan perlu adanya sinergi antara pemerintah dan Masyarakat. “Sehingga kita berdiskusi disini mencari jalan terbaik, terkai kebjakan pemerintah ini terutama soal pembatasan jam operasional pasar dan toko-toko yang ada,” ujarnya

Selain itu, Pemeritah juga akan mengkaji akses jalan dan kendaraan yang lalu lalang di pasar tradisional. “Yang jelas ini kita lakukan semata untuk mencegah terjadinya kerumunan yang rentan penyebaran virus corona di kotamobagu,” pungkasnya

 

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.