
Mencegah Terjadinya Kecelakaan, Polres Barru Bersama Dinas PUPR Tambal Jalan
Barru – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Barru Sulawesi Selatan (Sulsel) bersama Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Sulsel tambal jalan yang berlubang, Rabu (05/03/2025).
Penambalan tersebut dilakukan di jalan Poros Pangkep – Barru, Kilometer, 104, akibat sudah banyak jalan berlubang yang dapat mengakibatkan pengendara kecelakaan.
Kasat Lantas Polres Barru, AKP Dayu Ari mengatakan penambalan jalan berlubang Itu dilakukan untuk mencegah pengendara terperosok.
“Agar dapat meminimalisir kejadian laka, juga sebagai ibadah dengan penyelamatan kecelakaan,” terangnya.
Lanjut ia katakan, apalagi pada saat mudik nanti, tentunya volume kendaraan mengalami kepadatan dan rawan jika jalan berlubang ini jika dibiarkan.
“Alhamdulillah berkat kerjasama dengan pihak balai jalan, beberapa jalan berlubang sudah dilakukan perbaikan,” tandasnya. (**)