NATAL

Bupati Labuhanbatu Tegaskan Komitmen Turunkan Stunting, Targetkan Hasil Terbaik

0

Labuhanbatu – Bupati Labuhanbatu, dr. Hj. Maya Hasmita, Sp.OG., MKM, menegaskan komitmennya dalam menurunkan angka stunting di daerahnya.

Hal ini disampaikan saat mengikuti Penilaian Kinerja Pelaksanaan 8 Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Tahun 2024 melalui Zoom Meeting bersama Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga Perwakilan Provinsi Sumatera Utara serta Bappelitbang Sumatera Utara, Kamis (6/3/2025), dari Ruang Rapat Bupati Labuhanbatu.

Dalam pemaparannya, Bupati menyampaikan bahwa Labuhanbatu, dengan jumlah penduduk 520.545 jiwa dari sembilan kecamatan, telah menjalankan program penurunan stunting selama tiga tahun terakhir. Namun, angka stunting masih berada di angka 20,2%.

“Kami tidak tinggal diam. Berbagai program telah dan terus kami jalankan, mulai dari sosialisasi di puskesmas dan posyandu, pemberian makanan bergizi tambahan bagi bayi dan ibu hamil, hingga program Ibu Stunting dan Bapak Stunting,” tegasnya.

Bupati juga menyoroti program Stunting Keliling yang digagas Pemkab Labuhanbatu sebagai langkah konkret untuk menjangkau masyarakat secara langsung.

LABUHANBATU HARUS TURUNKAN STUNTING

Bupati Maya Hasmita menegaskan bahwa penanganan stunting bukan sekadar program seremonial, melainkan agenda prioritas yang harus berdampak nyata.

“Insya Allah, dengan kepemimpinan yang baru, kami tidak akan mundur selangkah pun. Kami berkomitmen penuh menekan angka stunting di Labuhanbatu!” katanya dengan penuh keyakinan.

Tak hanya itu, Bupati juga menegaskan bahwa Pemkab Labuhanbatu mendukung penuh program pemerintah pusat dan provinsi dalam menuntaskan persoalan stunting. Ia menargetkan hasil terbaik dalam penilaian kinerja tahun ini.

“Labuhanbatu harus menjadi yang terbaik! Kita tidak hanya menekan angka stunting, tetapi juga menunjukkan bahwa kita mampu menjadi contoh bagi daerah lain. Saya ingin Labuhanbatu juara dalam penilaian ini!” tegasnya.

Strategi Tegas dalam 8 Aksi Konvergensi

Plt. Kepala Bappeda Labuhanbatu, NM Bangun, menambahkan bahwa strategi dalam menurunkan angka stunting di Labuhanbatu telah dirancang secara sistematis melalui 8 Aksi Konvergensi, yaitu:

Melakukan Analisis Situasi – Mengidentifikasi masalah utama stunting di setiap kecamatan.

Menyusun Rencana Kegiatan – Menentukan langkah konkret untuk percepatan penurunan stunting.

Menyelenggarakan Rembuk Stunting – Menyatukan visi seluruh pihak terkait.

Memberikan Kepastian Hukum – Mengeluarkan Peraturan Bupati (Perbup) tentang peran desa dalam pencegahan stunting.

Membina Kader Pembangunan Manusia (KPM) – Memperkuat peran kader dalam edukasi masyarakat.

Meningkatkan Sistem Manajemen Data – Memastikan data stunting akurat dan transparan.

Melakukan Pengukuran dan Publikasi Data Stunting – Menilai progres program secara terbuka.

Melakukan Reviu Kinerja Tahunan – Mengevaluasi efektivitas program dan merancang strategi lebih tajam.

Hadir dalam kegiatan ini, Sekda Labuhanbatu Ir. Hasan Heri Rambe, Asisten I Drs. Sarimpunan Ritonga, M.Pd., perwakilan Polres Labuhanbatu Aiptu J. Samosir, perwakilan Dandim 0209/LB Mayor Inf. Sopyan Sukri, para pimpinan OPD, perwakilan Kemenag, pengurus PKK, serta tamu undangan lainnya.

Dengan komitmen kuat dan strategi yang terarah, Labuhanbatu siap menekan angka stunting dan memastikan generasi mendatang tumbuh sehat, cerdas, dan berkualitas. Labuhanbatu harus maju, dan stunting harus turun!.(MS)

Leave A Reply

Your email address will not be published.