NATAL

Refleksi Akhir Tahun. Ketua InTi Labuhanbatu DR HC Suzian Acan Sampaikan Pesan Untuk Masyarakat

0

Labuhanbatu – Memasuki akhir tahun 2024, Ketua Ikatan Tionghoa Indonesia (InTi) Labuhanbatu, DR HC Suzian Acan, mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan kerukunan di kabupaten ini. Dalam pesannya, Acan menyampaikan refleksi akhir tahun sekaligus harapan untuk menyongsong tahun baru dengan penuh optimisme.

“Hari ini, kita berada di penghujung tahun, tanggal 31 Desember 2024. Besok kita akan memasuki tahun baru, 1 Januari 2025. Dalam kesempatan ini, saya bersama keluarga ingin menyampaikan permohonan maaf jika selama tahun 2024 ada kesalahan yang kami lakukan. Dengan kerendahan hati, kami memohon maaf dan berdoa agar di tahun 2025 kita semua diberikan kesehatan, kesuksesan, banyak rezeki, dan umur panjang. Amin, Omitovo,” ujar Suzian Acan.

Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kerukunan umat beragama di Labuhanbatu. “Mari bersama-sama kita menjaga kerukunan umat di kabupaten Labuhanbatu. Jika bukan kita, siapa lagi yang akan menjaganya? Kerukunan ini harus kita pertahankan demi kedamaian dan kemajuan daerah kita,” tegasnya.

Di penghujung pesannya, Acan mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menjaga kondisi kabupaten yang kondusif dan aman demi terciptanya Labuhanbatu yang harmonis dan sejahtera.

Labuhanbatu, sebagai daerah yang kaya akan keberagaman, diharapkan terus menjadi teladan dalam menjaga persatuan di tengah perbedaan. “Dengan semangat kebersamaan, kita dapat mewujudkan masa depan yang lebih baik untuk Labuhanbatu,” tutupnya.(Ln)

Leave A Reply

Your email address will not be published.