Maya Hasmita Silaturahmi dengan SPSI, Fokus Membangun Sektor Ketenagakerjaan di Labuhanbatu
Labuhanbatu – Dalam upaya memperkuat program unggulannya, Labuhanbatu Cerdas Bersinar, Maya Hasmita mengadakan kunjungan silaturahmi ke Pengurus Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Kabupaten Labuhanbatu.
Pertemuan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan pekerja, serta membangun sinergi dalam mengembangkan sektor ketenagakerjaan di Labuhanbatu, Kamis (7/11/2024).
Program Labuhanbatu Cerdas Bersinar yang diusung oleh Maya Hasmita sebagai calon Bupati Labuhanbatu menitikberatkan pada peningkatan kualitas hidup masyarakat. Salah satu fokusnya adalah menciptakan peluang kerja yang lebih luas serta meningkatkan kesejahteraan pekerja melalui program ketenagakerjaan yang terarah dan berkelanjutan.
Dalam pertemuan tersebut, Maya Hasmita menyampaikan pentingnya penyelarasan program kesejahteraan ketenagakerjaan yang ada di Labuhanbatu. “Kami berkomitmen untuk terus memperjuangkan hak dan kesejahteraan pekerja di Labuhanbatu. Sinergi ini diharapkan dapat mewujudkan Labuhanbatu yang lebih sejahtera dan adil,” ujar Maya Hasmita.
Kunjungan tersebut mendapat sambutan hangat dari pimpinan dan anggota SPSI Kabupaten Labuhanbatu, yang memberikan apresiasi atas komitmen Maya Hasmita dalam memperjuangkan kesejahteraan dan perlindungan hukum bagi pekerja. SPSI menyatakan kesiapan mereka untuk berkolaborasi dalam mendukung pembangunan ketenagakerjaan di Labuhanbatu.
Maya Hasmita mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada pengurus SPSI yang telah merespons positif ajakan kerja sama ini. “Terima kasih kepada SPSI atas dukungan dan sambutan hangatnya. Bersama-sama, kami siap membangun Labuhanbatu yang lebih baik, khususnya bagi para pekerja yang berperan besar dalam kemajuan daerah ini,” ungkap Maya Hasmita.
Dengan kolaborasi bersama SPSI dan elemen masyarakat lainnya, Maya Hasmita berharap Labuhanbatu dapat tumbuh sebagai kabupaten yang sejahtera, adil, dan mampu melindungi hak serta kesejahteraan para tenaga kerja.(MS)