Tunjukan Sikap Nasionalisme Saat Upacara HUT Kotamobagu, Petugas Kebersihan Ini Diundang Khusus Pj Wali Kota

0

KOTAMOBAGU- Salah satu petugas kebersihan di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pemkot Kotamobagu Masyuri Bade, mendapat penghargaan dari Pj Wali Kota Kotamobagu Asripan Nani,

Masyuri dipanggil secara khusus oleh Wali Kota di rumah dinasnya, Senin 27 Mei 2024 malam.

Masyuri yang diketahui berdomisili di Kelurahan Biga Kecamatan Kotamobagu Utara ini mendapat penghargaan dari Wali Kota karena menunjukan sikap nasionalismenya saat kenaikan bendera merah putih pada upacara HUT ke-17 Kotamobagu, di alun-alun Boki Hontinimbang, 27 Mei 2024 siang tadi.

“Malam ini saya mengundang khusus salah satu Petugas Kebersihan yang bersikap sempurna pada saat kenaikan Bendera Merah Putih di Upacara Peringatan HUT Ke-17 Kota Kotamobagu,” kata Wali Kota.

Masyuri Bonde tunjukkan sikap nasionalismenya saat Upacara HUT Kotamobagu, di alun-alun Boki Hontinimbang, Senin 27 Mei 2024.

Dalam gambar yang beredar, Masyuri diantara petugas kebersihan lain menunjukkan sikap hormatnya saat kenaikan bendera merah putih.

“Semangat dan sikap nasionalisme yang sudah ditunjukan adalah sebuah dedikasi akan kecintaanmu kepada Bangsa dan Daerah,” ujar Wali Kota.

Leave A Reply

Your email address will not be published.