Tatong Bara Hadiri Pelantikan Pengurus Daerah Wanita Islam se – Provinsi Sulawesi Utara
KOTAMOBAGU—Wali Kota Kotamobagu, Ir. Hj. Tatong Bara menghadiri Pelantikan Pengurus Daerah Wanita Islam Kabupaten / Kota se – Provinsi Sulawesi Utara Periode 2023 – 2028, Senin 11 September 2023.
Wali Kota dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang setinggi – tingginya dan ucapan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada seluruh Jajaran Pengurus Wilayah Wanita Islam Provinsi Sulawesi Utara yang telah memilih Kota Kotamobagu sebagai tempat pelaksanaan pelantikan Pengurus Daerah Wanita Islam Kabupaten / Kota se – Provinsi Sulawesi Utara.
“Ini merupakan sebuah kebanggaan bagi kami masyarakat Kota Kotamobagu,” ujar Wali Kota.
Wali Kota juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh jajaran Pengurus Daerah Wanita Islam se – Provinsi Sulawesi Utara yang baru dilantik.
“Insya Allah organisasi ini akan berjalan sebagaimana bait lagu Mars Wanita Islam yakni Wanita Islam adalah baktiku, dan cita harapanku adalah Baldatun Thoyyibatun wa robbun ghofur. Selamat bekerja, semoga organisasi ini akan semakin maju,” ujar Wali Kota. (Al).