Penyaluran BLT di Kabupaten Boltim Dimaksimalkan

0

BOLTIM- Penyaluran program Bantuan Sosial Tunai (BST) terus mendapat perhatian Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim).

“Capaian penyaluran BST sudah hampir 100 persen,” ujar Kepala Dinsos Boltim, Slamet Riyadi Umbola, Senin (23/8/2021).

Dirinya juga mengatakan bahwa teknis Penyaluran BST dilakukan melalui kantor PT. Pos Indonesia.

“Pihak kami hanya memantau dan mendampingi masyarakat penerima manfaat,” jelasnya.

Sementara untuk besaran bantuan yang diterima oleh Keluarga Penerima Manfaat (KPM), dirinya mengatakan bahwa masing-masing mendapatkan Rp300.000.

“BST merupakan bantuan sosial khusus untuk mengurangi dampak pandemi Covid-19. Semoga bantuan ini bisa dapat mengurangi beban warga dimasa pandemi Covid-19 ini,” pungkasnya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.