Bidik PAD, Objek Wisata Mangrove Panango Menjadi Andalan Disparbud Bolsel

0

BOLSEL – Destinasi Wisata Mangrove Panango yang berlokasi di Desa tabilaa menjadi fokus Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Bolsel untuk dikembangkan. Letaknya strategis serta akses yang mudah dijangkau kiranya mampu menarik perhatian para wisatawan lokal maupun internasional, sehingga bisa mendongkrak Pendapat Asli Daerah (PAD) untuk Bolsel ke depannya.

Kepala Disparbud Bolsel Wahyudin Kadullah ketika dihubungi belum lama ini mengemukakan alasan Disparbud memprioritaskan Kawasan Mangrove Panango untuk pengembangan karena kawasan ini memiliki potensi yang komprehensip.

 
“Destinasi wisata mangrove Panango memiliki dayak tarik karena teritegrasi dengan wisata pantai, Pasir [putih] timbul, mancing spot, dive spot, snorkling spot, dan di daratnya ada spot paralayang, wisata monumen religius dan lain sebagainya,” jelas Wahdyudin.

Baca juga : Bupati Bolsel Serahkan Hadiah Kepada Juara Lomba Vedio Pariwisata, Ini Nama-nama Pemenang

Lebih lanjut katanya, kelebihan lain dari destinasi ini sudah terpenuhinya syarat 3 A, sebagai syarat suatu destinasi diantaranya atraksi’ sebagai daya tarik utama sebuah destinasi wisata; kemudian ‘Amenitas’ sebagai fasilitas pendukung sebuah destinasi wisata; dan terakhir soal ‘Aksebilitas’ yaitu mudah dijangkau.

“Perencanaan Destinasi Mangrove Panango sudah tersedia. Begitu juga dengan dokumen perencanaan Master Plan sudah ada,” ungkapnya

Keunggulan wisata tersebut membuat Disparbud  memilih obyek wisata tersebut dan memasukan kedalam penyusunan Rencana Strategis (Renstra) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2021-2026 yang digelar di Kantor Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Kabupaten Bolsel, baru-baru ini.

Tak hanya itu saja, katanya Disparbud juga giat melakukan upaya sosialisasi luar daerah melalui pihak Angkasa Pura, Genpi, Asosiasi Travel, dan Pemerintah Provinsi melalui Dispar (Sulut) yang sangat luar biasa mendukung kita. Tambahnya. (Rudi)

Leave A Reply

Your email address will not be published.