Iskandar Kamaru : Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Menuggu Petunjuk Pemerintah Pusat
BOLSEL – Program Vaksinasi Nasional Covid-19 di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) masih menunggu petunjuk dari Pemerintah Pusat. Hal ini diutarakan Bupati Bolsel, Iskandar Kamaru ketika menghadiri acara doa tasyakuran peringatan HUT ke-18 Tahun Kecamatan Posigadan, Sabtu (16/1/2021). “Pelaksanaan vaksinasi untuk memberikan imunisasi pada diri agar terhidari dari bakteri terutama virus Covid-19,” ujarnya.
Lanjut, kata Bupati vaksinasi sebagai upaya untuk menekan penularan Covid-19 di tengah masyarakat. “Saya harap semua dapat peran aktif guna suksesnya pelaksanaan program tersebut agar sektor ekonomi, sosial lainnya dapat berjalan kembali dengan normal,” pesannya.
Baca juga : Jaringan Internet di Bolsel Masuk Tahap Finishing
Di kesempatan itu, Iskandar mengucapkan selamat HUT Posigadan ke-18, terima kasih dan apresisasi yang tinggi kepada Pemerintah Kecamatan dan Desa atas capaian positif telah ditorehkan dalam memberikan perubahan yang lebih baik guna mewujudkan masyarakat yang mandiri dan sejahtera. “Apa yang sudah rasakan hari ini tidak lepas dari peran para Tokoh-Tokoh pemekaran, pemerintah Kecamatan serta masyarakat posigadan. Maka kita putut bersyukur dan berterima kasih kepada mereka yang sudah mendedikasikan untuk kemajuan daerah. pungkasnya.
Terinformasi turut hadir Ketua TP-PKK, Selvian Kamaru-Manoppo, beberapa pimpinan PD, Anggota DPRD Kab-Bolsel, Staf Ahli, Forkopimda Kecamatan, Sangadi dan Aparat Desa, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda, Tokoh Agama
Rudi