Pemkot Kotamobagu Serahkan Bantuan Bagi Korban Bencana Alam Bolsel
KOTAMOBAGU– Wakil Wali Kota Nayodo Koerniawan menyerahkan bantuan dari Pemkot Kotamobagu bagi korban bencana alam di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Senin (10/08/2020). Bantuan tersebut diterima langsung oleh Bupati Bolsel, Iskandar Kamaru.
Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH, mewakili Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, memimpin langsung rombongan Kepala SKPD, yang turut serta ke wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, untuk menyerahkan bantuan tersebut.
“Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemerintah Kota Kotamobagu, yang tentu ikut merasa prihatin, atas musibah yang menimpa saudara-saudara kita di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan,” ungkap Nayodo
Iskandar Usai menerima bantuan tersebut, menyampai rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Kota Kotamobagu.
“Saya mewakili pemerintah juga segenap lapisan masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, memberikan apresiasi serta rasa terima kasih terhadpa bantuan tersebut,” ucap Iskandar
Penyerahan bantuan kepada Kabupaten Bolmong Selatan itu juga dilakukan oleh TP PKK Kotamobagu dibawah komando Ny Anki Taurina Mokoginta ST MM. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Kotamobagu Ir Sande Dodo MT bersama dengan Kepala BPBD Kotamobagu Refly Mokoginta serta sejumlah kepala SKPD Kotamobagu