2 Mei: Pasien Covid-19 di Indonesia 10.843, Meninggal 831, Sembuh 1.665
Pasien positif Covid-19 di Indonesia kembali bertambah. Per Sabtu (2/5), jumlah pasien positif bertambah 292 orang, sehingga total kini ada 10.843 terjangkit viris ini.
“Hasil konfirmasi positif adalah 10.843 orang,” kata juru bicara penanganan corona, Achmad Yurianto, di Kantor BNPB, Jakarta, Sabtu (2/5/2020) sore.
Selain itu, jumlah pasien positif COVID-19 yang meninggal pun bertambah 31 orang. Sehingga jumlah pasien meninggal menjadi 831 orang.
Meski begitu, jumlah pasien COVID-19 yang sembuh bertambah 74 orang, menjadi 1.665 orang.
Angka ini diambil melalui metode pemeriksaan PCR (swab dahak) yang dikombinasikan dengan rapid test untuk screening awal.
DKI Jakarta masih menjadi zona merah pusat penyebaran corona terbanyak, disusul Jawa Barat. Pemprov DKI sudah menetapkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk Jakarta telah diperpanjang hingga 22 Mei.
Saat ini, untuk memutus rantai penularan, seluruh masyarakat Indonesia diwajibkan untuk menjaga jarak (physical distancing) dan tetap berada di rumah. Presiden Jokowi mewajibkan setiap orang rutin cuci tangan dan memakai masker kain jika terpaksa keluar rumah, demi menghindari penularan Orang Tanpa Gejala (OTG).