NATAL

LPAI Pulangkan Dua Anak ke Keluarga, Setelah Empat Bulan di Rumah Aman LPAI Labuhanbatu

0

Labuhanbatu – Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) Kabupaten Labuhanbatu resmi memulangkan dua anak ke pangkuan orang tua kandung mereka pada Jumat (23/5/2025) pukul 15.00 WIB, setelah menjalani masa perlindungan selama empat bulan di Rumah Aman.

Ketua LPAI Labuhanbatu, Agun Noto, menjelaskan bahwa anak-anak tersebut sebelumnya dirawat lantaran keluarga mengalami krisis ekonomi yang berdampak pada pemenuhan hak-hak dasar anak, ditambah kondisi kesehatan ibu yang memburuk.

“Langkah cepat kami ambil demi menyelamatkan anak-anak dari situasi yang berpotensi membahayakan tumbuh kembang mereka. Kini, setelah masa pemulihan yang intensif bagi anak maupun ibunya, kondisi keluarga dinilai layak untuk menerima kembali anak-anak tersebut,” jelas Agun.

Dalam prosesnya, LPAI turut menjemput ibu kandung dari tempat tinggalnya, membawanya ke rumah sakit untuk pengobatan, dan menanggung seluruh biaya termasuk tunggakan BPJS yang sempat menghambat layanan kesehatan.

“Pemulangan ini bukan sekadar serah terima, melainkan bagian dari pendekatan holistik yang menempatkan kesejahteraan anak sebagai prioritas utama.

Kami memastikan lingkungan keluarga sudah cukup stabil secara psikis, sosial, dan ekonomi,” tegasnya.
Menurut Agun, LPAI telah melakukan asesmen menyeluruh sebelum proses reintegrasi keluarga dilakukan.

Pemantauan pasca pemulangan juga akan terus dilakukan secara berkala.

“LPAI tidak akan melepas tanggung jawab. Kami akan tetap mengawasi dan memastikan hak-hak anak tetap terpenuhi pasca kepulangan mereka,” tambahnya.

Rudi Alianto, ayah kandung dari anak-anak tersebut, mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya kepada LPAI.

“Terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan. Kami sempat berada di titik paling sulit, namun kehadiran LPAI menjadi titik balik bagi keluarga kami,” ujarnya.

Kasus ini menegaskan pentingnya kehadiran lembaga perlindungan anak dalam menangani situasi krisis yang menimpa keluarga rentan.

LPAI Labuhanbatu berharap sinergi antara lembaga, masyarakat, dan pemerintah terus diperkuat untuk menjamin terpenuhinya hak-hak anak di Kabupaten Labuhanbatu.(MS)

Leave A Reply

Your email address will not be published.