Sampah Lama Di Angkut, Warga Morowali Mengeluh

0

Morowali – Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah merupakan salah satu daerah yang menjadi penyumbang Pendapatan Domestik Regional Bruto (PDRB) tertinggi di Indonesia, Akan tetapi sejumlah warga mengeluh akibat sampah yang tak kunjung diangkut petugas kebersihan.

Menurut pengakuan warga Desa Fatufia, Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali, Sampah tersebut sudah berminggu minggu tak kunjung diangkut oleh petugas kebersihan. Tak heran jika dibeberapa titik tumpukan sampah menimbulkan bau tak sedap. Sampah yang tertumpuk berbagai macam, Aneka sampah organik dan anorganik bercampur aduk.

“Sampah ini sudah beberapa Minggu tak kunjung di angkut oleh petugas kebersihan hingga berserakan dan menimbulkan bau busuk dan ini sudah sering terjadi”, ujar salahsatu warga saat ditemii di lokasi, Selasa (13/2/24)

“Padahal setiap bulan kami selalu membayar iuran langganan ke pengurus BUMDes Fatufia yang mengelola sampah atau ke petugas pengangkut sampah”, tandasnya.

Warga pun berharap agar kejadian yang sudah berulang kali terjadi ini menjadi bah evaluate untuk Pemerintah Kabupaten Morowali, agar petugas segera mengangkut sampah-sampah yang sudah menumpuk tersebut Sehingga masyarakat tidak merasa terganggu oleh aroma tak sedap yang ditimbulkan. Terlebih tumpukan sampah ini berada di tepi jalan Trans Sulawesi.

Dari sekian permasalahan yang ada, sampah menjadi salah satu persoalan yang sampai saat ini belum bisa diatasi oleh pemerintah setempat. Terkesan dibiarkan saja. (al)

Leave A Reply

Your email address will not be published.