Gelar Syukuran Iskandar-Deddy Sampaikan Terimakasih Ke Masyarakat Bolsel
BOLSEL – Bupati dan Wakil Bupati terpilih hi. Iskandar kamaru dan Deddy Abdul Hamid menggelar doa syukuran dirangkaikan dengan perayaan ulang tahun ke 46 tahun, berlangusng di rumah dinas Bupati, Rabu (16/12/2020).
Dalam sambutannya Bupati Bolsel Iskandar Kamaru mengatakan sebagai bentuk rasa syukur atas semua usaha dan upaya yang telah di lakukan tim untuk meraih kemenangan pada Pilkada Bolsel 2020. “Alhamdullah Ikhtiar, doa dan tawakal kita semua diberkahi Allah SWT,” ucap Iskandar penuh syukur.
Lebih lanjut, dikatakan ini kemenangan ini milik seluruh masyarakat Bolsel, sehingga segala perbedaan pilihan saat pilkada jangan jadi penyebab hubungan siratuhrami dan rasa kekeluargaan sesama masyarakat bolsel renggang yang dapat berdampak pada terhambatnya kemajuan Deerah. “Mari kita rajut kembali semangat kekeluargaan sesama masyarakat Bolsel untuk kemajuan Daerah,” tuturnya.
Sementera, Wakil bupati Deddy Abdul Hamid mengucapkan terima kasih setinggi – tinggi kepada KPU, Bawaslu, Polres Bolsel, Tim Berkah serta seluruh elemen masyarakat yang telah berpartisipasi dalam mensukseskan pilkada aman dan damai. “Pilkada sudah selesai, jangan ada lagi saling bully, caci maki dan menjatuhkan satu sama yang lain. Lebih baik kita bersatu bergandengan tangan untuk kemajuan Bolsel kedepan,” pungkasnya.
Sekadar informasi acara syukuran ini dihadiri anggota DPR RI Hi. Herson Mayulu, Prof Utiah, Ustad Dani Pontoh, Ketua DPRD Bolsel dan anggota, Sekretaris Daerah, pimpinan SKPD, Camat dan Sangadi se-Bolsel, Tokoh agama, Tokoh masyarakat.
Rudi